Tanjung Pinang. Kredit: Europe Up Close

GMC 2019 dari Tanjung Pinang

Jalur Gerhana Matahari Cincin 26 Desember 2019 juga akan melintasi Pulau Bintan dengan salah satu lokasi pengamatan adalah Tanjung Pinang, Ibu Kota Provinsi Kepulauan Riau.

Lintasan gerhana matahari cincin di Pulau Bintan Kredit: © OpenStreetMap contributors
Lintasan gerhana matahari cincin di Pulau Bintan Kredit: © OpenStreetMap contributors

Tanjung Pinang merupakan salah satu kota yang dilintasi oleh jalur cincin GMC 2019. Bukan hanya satu kota tapi seluruh pulau Bintan juga berada dalam jalur cincin. Pengamat di area ini bisa menikmati cincin api Matahari selama 3 menit 36 detik dengan 94% Matahari ditutupi Bulan.

Waktu terjadinya GMC 26 Desember 2019:

Awal gerhana Sebagian (P1): 10:29:08 WIB
Awal gerhana cincin (U1) : 12:24:18 WIB
Maksimum: 12:26:05 WIB
Akhir gerhana cincin (U4) :  12:27:53 WIB
Akhir gerhana sebagian (P4): 14:20:04 WIB

Tanjung Pinang. Kredit: Europe Up Close
Tanjung Pinang. Kredit: Europe Up Close

Pengamatan

Pengamatan gerhana matahari cincin di Tanjung Pinang akan dilaksanakan oleh Program Studi Astronomi ITB dan Observatorium Bosscha.

Transportasi

Untuk mencapai Tanjung Pinang bisa lewat jalur laut ataupun lewat jalur udara. Untuk jalur laut bisa ditempuh dengan Kapal pelni dari Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta ke Pelabuhan Sri Bintan Pura di Tanjung Pinang. Selain itu lalu lintas dari Batam ke Tanjung Pinang juga bisa dilakukan dengan ferry dari Pelabuhan Penyeberangan Telaga Punggur di Batam ke Dermaga Sri Bintan Pura di Tanjung Pinang.

Untuk jalur udara, bisa melalui rute penerbangan dari/ke Bandara Internasional Raja Haji Fisabilillah. Maskapai yang melayani jalur penerbangan ke Tanjung Pinang antara lain: Batik Air, Citilink, Garuda Indonesia, Lion Air, NAM Air, Sriwijaya Air, Susi Air, Wings Air, dan XpressAir.

Akomodasi

Di Tanjung Balai Karimun terdapat beberapa hotel dan penginapan. Daftar penginapan bisa dilihat di Google, situs TripAdvisor, Airbnb, Bintan Resorts, maupun situs perjalanan lainnya.

Taut Tentang Tanjung Pinang

Situs Pemerintah Kota Tanjung Pinang: http://www.tanjungpinangkota.go.id/
Indonesia.Travel Pulau Bintan: https://www.indonesia.travel/gb/en/destinations/sumatra/tanjung-balai-karimun
Indonesia Travel Tanjung Pinang: https://www.indonesia.travel/cn/en/destinations/sumatra/tanjung-pinang
Pergi Mulu: https://pergimulu.com/panduan-tips-pergi-liburan-ke-tanjung-pinang/

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *