GMT 2016 dari Lubuklinggau

Gerhana Matahari Total 9 Maret 2016, akan melintasi berbagai kota di Indonesia. Jalur totalitas akan melintasi area Sumatera Selatan dan salah satu kota yang cukup beruntung menikmati Gerhana Matahari Total dan Gerhana Matahari Sebagian adalah kota Lubuklinggau yang berbatasan dengan kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu.

lubuk linggau
Peta Gerhana Matahari Total yang melintasi Lubuk Linggau. Kredit: Xavier Jubier / Google Earth Pro

Kota Lubuklinggau akan menjadi salah satu kota yang berada di perbatasan jalur totalitas dan gerhana sebagian. Di peta area di atas garis merah merupakan area yang bisa menikmati Gerhana Matahari Total sedangkan rea di bawah garis merah adalah area yang hanya menikmati gerhana matahari sebagian dengan potensi matahari terututup  99% – 100% di kota yang sama.

Waktu terjadinya gerhana sebagian

Matahari terbit: 06:18 WIB
Kontak 1 atau Awal gerhana sebagian: 06:20:11,8 WIB
Puncak gerhana: 07:20:24,6 WIB
Kontak 4 atau Akhir gerhana: 08:28:44.7 WIB

Waktu terjadinya gerhana total

Matahari terbit: 06:18 WIB
Kontak 1 atau Awal gerhana sebagian: 06:20:12,3 WIB
Kontak 2 atau Awal gerhana total: 07:20:11,4 WIB
Puncak gerhana: 07:20:25,3 WIB
Kontak 3 atau Akhir gerhana total: 07:20:39,6 WIB
Kontak 4 atau Akhir gerhana: 08:28:45.8 WIB

Air Terjun Temam 2 yang menjadi salah satu lokasi wisata di Lubuklinggau. Kredit: Wisatalingganta.blogspot.com
Air Terjun Temam 2 yang menjadi salah satu lokasi wisata di Lubuklinggau. Kredit: wisatallganta.blogspot.com

Transportasi
Untuk mencapai Lubuklinggau bisa lewat jalan darat maupun lewat udara. Jalan darat bisa dengan Bus dari Bengkulu. Untuk transportasi udara, bisa dengan Aviastar rute Soekarno-Hatta, Tangerang – Silampari, Lubuklinggau. Perlu diingat tidak setiap hari ada penerbangan ke Lubuklinggau.

Akomodasi
Di Lubuklinggau terdapat beberapa hotel dan penginapan. Daftar penginapan bisa dilihat di situs Daftar Hotel Di Indonesia atau bisa lewat Trip Advisor

Taut Tentang Lubuklinggau
Situs Pemerintah Kota Lubuklinggau: http://www.lubuklinggaukota.go.id/

Ditulis oleh

Avivah Yamani

astronomer. astronomy communicator by day. co-founder of langitselatan. new media practitioners. story teller and podcaster in the making. social media observer. web developer and web administrator by accident.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *