Memasuki musim kedua gerhana, pengamat di Indonesia bisa menyaksikan Gerhana Bulan Total pada tanggal 28 Juli 2018.
Untuk GBT 28 Juli, Bulan akan mulai memasuki bayangan Bumi pukul 00:14 WIB dan menghabiskan waktu 3 jam 54 menit dalam umbra Bumi. Keseluruhan gerhana bulan akan terjadi selama 6 jam 13 menit dengan durasi gerhana total 1 jam 43 menit. Gerhana Bulan Total ini merupakan yang paling lama sejak 18 tahun lalu dan baru akan terlampaui 105 tahun lagi.
Proses Gerhana Bulan Total dimulai pukul 01:24 WIB sampai pukul 05:19 dengan puncak gerhana berlangsung pukul 03:22 WIB.
Selamat bersiap-siap untuk mengamati GBT terakhir pada tahun 2018.
Tinggalkan Balasan